Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software

May 29, 2015

Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software - Entah judul kali ini sesuai apa engga dengan isinya, kali ini saya akan membagikan tips tutorial bagaimana cara mengunci sebuah folder yang isinya berupa file yang orang lain tidak boleh lihat sekaligus kita bisa menghide / menyembunyikan Folder tersebut tanpa software.

Adakalanya ketika kita mempunyai file yang sangat penting yang tidak boleh orang lain membukanya. Sebenernya banyak sekali program/software yang bertebaran untuk mengunci sebuah file/folder, namun kali ini sayang akan menunjukan cara sederhana tapi ampuh bagaimana mengunci sebuah folder yang oranglain tidak bisa akses tanpa software.

Oke langsung saja, Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software sbb :

  1. Copy 2 baris kode berikut ke Notepad anda: 
    [.ShellClassInfo]
    CLSID={2559a1f2-21d7-11d4-bdaf-00c04f60b9f0} 

    Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software
     
  2. Simpan dengan nama desktop.ini, dan pada save as type pilih All files lalu Save
  3. Copy file tersebut ke dalam folder yang akan di kunci / dilock, misalkan saya akan mengunci folder film "super girl" yang ada di dalam folder "video" maka terlebih dahulu simpan/copy file desktop.ini tersebut di dalam folder "super girl"
  4. Kembali ke folder "video" yg mana isinya ada folder "super girl" kemudian sambil menekan tombol "shift" yang ada di keyboard klik kanan di area kosong isi folder "video" tsb lalu pilih "Open Command windows here" maka akan muncul command prompt

  5. Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software 

  6. ketik perintah : attrib +s namafolderyangakandikunci, jadi dalam contoh ini ketik : attrib +s "Super Girl" lalu enter

  7. Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software 

  8. Lihat hasilnya, icon folder tersebut berubah menjadi icon kunci, dan coba kamu klik atau buka pasti tidak bisa

  9. Cara mengunci Folder dan menyembunyikannya tanpa Software


Cara untuk mengembalikannya adalah dengan menggunakan perintah command prompt sama seperti perintah ketika akan menguncinya cuma yang berbedah yaitu di "-s" sehingga perintahnya menjadi : attrib -s "Super Girl" lalu enter.

Jika kamu ingin menyembunyikan folder tersebut tinggal menambahkan perintah +h disamping +s jadi attrib +h +s "Super Girl"

Share this :

Previous
Next Post »